Undang Pegawai Pajak, DPD PKS Gelar Sosialisasi Tax Amnesty

Mungkid - Selasa 07/02/2017 DPD PKS Kabupaten Magelang menggelar kegiatan sosialisasi tax amnesty. Untuk menyukseskan kegiatan ini, Kegiatan yang digelar dari pukul 14.00-16.00 ini diikuti oleh seluruh struktur dan kader PKS Kabupaten Magelang. Sejauh ini, PKS adalah partai pertama di Kabupaten Magelang yang menggagas sosialisasi tax amnesty. Sosialisasi tax amnesty ini juga merupakan tindak lanjut dari surat edaran dari DPP PKS.


Salah satu poin dalam surat edarannya, DPP PKS menghimbau kepada seluruh kadernya agar memahami dan melaksanakan ketentuan yang diatur dalam Undang - Undang nomor 11 tahun 2016 tanggal 1 Juli 2016 tentang pengampunan pajak dan pelaksanaannya. Untuk merealisasikan hal itu, maka DPD PKS Kabupaten Magelang bekerja sama dengan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Magelang dalam upaya memahamkan seluruh kadernya tentang tax amnesty ini.
Share on Google Plus

About PKS Kabupaten Magelang

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment