Monggo Jelek-jelekin PKS, Ane Bakal Tetep Pilih PKS | oleh : Mukti Ali*


Saya sih senyum-senyum aja kalo baca tulisan yang menjelek-jelekan PKS, biarin ajalah suka-suka mereka, kadang saya mau lihat lebih jauh sampai kapan mereka kuat ngejelek-jelekin PKS hahahaha, walaupun mereka sampai berbusa-busa menjelek-jelekan PKS ane tetep bakal nyoblos PKS.

Ok lah, saat ini ada kader atau mantan ketua PKS yag sedang terlibat masalah, saya lebih memilih untuk menunggu sampai ketukan palu hakim, kalo memang sang mantan ketua PKS terbukti bersalah itu pun  tidak akan merubah pikiran saya.

PKS masih terhitung muda dalam kancah dunia politik di Indonesia, mereka masih imut-imut atau ABG kalo meminjam bahasa anak muda sekarang,  namun walau pun  masih hijau PKS sudah berhasil meng-KO beberapa partai politik yang udah keitung sepuh.

Melihat fenomena ini, berbagai pihak tentunya tidak mau sang ABG menjadi lebih besar dan  kuat, karena itu harus di lakukan operasi ” pembusukan” , pucuk di cinta ulam pun tiba, kebetulan sang mantan ketua partai ABG tersandung kasus, inilah saat yang tepat melakukan tusukan langsung ke jantung PKS.

Amunisi pun di siapkan, berbagai berita miring tentang PKS langsung membombardir ruang-ruang televisi, tidak mengenal waktu, mulai dari pagi hingga ketemu pagi lagi, pokoknya PKS harus hancur, mumpung momennya pas.

Lalu apa yang terjadi?, tampaknya para musuh PKS mulai berhitung, apakah serangan mereka sudah membuahkan hasil, mungkin dalam benak mereka para simpatisan dan  kader PKS satu persatu akan mulai meninggalkan PKS.

Tampaknya mereka bakal kecewa, karena ternyata serangan mereka tidak berdampak signifikan, karena saya, sebagai salah seorang simpatisan PKS, inget lho, cuma simpatisan bukan kader, tetep bakal memilih PKS. Kalo simpatisannya saja tetep loyal, bagaimana dengan kader PKS?

Jangan  di tanya kalo soal itu, saya bertemen dengan beberapa kader PKS, mereka menjadikan momen serangan  ke PKS ini sebagai momen  kebangkitan, ya, PKS akan bangkit dan bertambah solid. Nah, kalo sudah begini, kita lihat saja, sampai di mana mereka bakal kuat menjelek-jelekan PKS.

Di kompasiana ini ada tulisan yang bener mengkritik PKS, saya sangat mengapresiasi tulisan mereka, semoga para simpatisan dan kader PKS yang lain menjadikan tulisan mereka sebagai masukan yang berarti. Sedangkan untuk tulisan yang hanya mengolok-olokan PKS, kita doakan saja, semoga mereka menjadi insan yang bertakwa, serta  bermamfaat bagi nusa dan bangsa.

Sekali PKS tetep PKS. Dalam alam demokrasi seperti ini, setiap anak bangsa punya kebebasan untuk memilih partai politik kesayangannya, dan saya telah memilih PKS sebagai partai yang saya cintai. Sekian dan terima kasih.

Oia, enggak lama lagi kan masuk bulan suci, engak ada salahnya kita mulai berbenah diri, menyongsong bulan kemulian. (kompasiana)

* Staf di Majelis Sheikh Hamdan Bin Rashid Al-Maktoum. Dubai.
Share on Google Plus

About PKS Kabupaten Magelang

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment